Senin, 01 Desember 2014

Inikah Tampang MPV 7-Penumpang BMW?

Munich, KompasOtomotif – Gosip kemunculan MPV 7-Penumpang BMW semakin santer. Setelah beberapa waktu lalu munculspyshot mobil yang dikembangkan dari Seri 2 Active Tourer 5-penumpang itu, kini rumor semakin diramaikan dengan gambar rekayasa digital.

Rekayasa digital tersebut diciptakan oleh Remco Meulendjik dari RM Design. Posisi mobil tampak dari samping belakang, menunjukkan garis sumbu roda sudah dipanjangkan, punya pintu belakang yang semakin lebar, pilar C yang lebih tinggi, dan jarak roda ke bemper (overhang) lebih panjang.

Selain bagian tersebut, diperkirakan semua bakal sama. Mulai tampang depan dimensi lebar, hingga interior. Tentu di dalam bakal ditambahkan dua bangku di deret ke-3. Ruang kabin akan lebih tinggi untuk mengakomodasi ruang kepala penumpang paling belakang.

Mesin yang akan dipakai pada versi 7-penumpang kemungkinan besar sama dengan Seri 2 Active Tourer 5-penumpang, yang sudah pernah nongol di Geneva Motor Show 2014 lalu. Jantung pacu itu terdiri dari pilihan 3 silinder dan 4 silinder mengunakan turbocharger, diesel, dan hibrida.

BMW berhasil memasuki segmen baru berkat platform UKL, khusus untuk mobil gerak roda depan, yang sebelumnya telah diperkenalkan pada generasi MINI Cooper 2014. Dijelaskan, platform ini setidaknya bisa menghasilkan tiga jenis ukuran jarak sumbu roda.

Perkiraan MPV 7-penumpang berbasis Active Tourer ini akan meluncur akhir tahun ini atau paling lambat awal 2015.

0 komentar:

Posting Komentar